Rabu, 15 Desember 2010

Mengapa Titik Didih Air Lebih Besar Daripada Asam Florida?

Kekuatan ikatan hidrogen dipengaruhi oleh perbedaan elektronegativitas antara atom-atom dalam molekul.. Ikatan hidrogen mempengaruhi titik didih suatu senyawa. Semakin kuatnya ikatan Hidrogen yang terbentuk menyebabkan semakin tinggi kenaikan titik didih.
Namun, khusus pada air (H2O), titik didihnya lebih besar daripada titik didih HF, padahal jika diurutkan berdasarkan tingkat keelektronegativitasnya, HF memiliki elektonegatifitas lebih besar dan HF lebih polar dari pada H2O.
Hal ini dikarenakan pada molekul air, memiliki 2 (dua) pasangan elektron bebas, sehingga terjadi dua ikatan hidrogen pada tiap molekulnya. Tiap molekul air dapat berpotensi membentuk empat ikatan hidrogen dengan molekul air di sekelilingnya. Terdapat jumlah hidrogen + yang pasti dan terdapat pasangan mandiri.
Pasangan mandiri pada tingkat-2 memiliki elektron yang dikandungnya pada volume ruang yang relatif kecil yang mana memiliki densitas yang tinggi muatan negatif. Pasangan mandiri pada tingkat yang lebih tinggi lebih tersebar dan tidak terlalu atraktif pada sesuatu yang positif.




Gambar 1. Ikatan hidrogen yang terjadi antar molekul air, muatan parsial positif berasal dari atom H yang berasal dari salah satu molekul air
Akibatnya jumlah total ikatan hidrogennya lebih besar daripada asam florida (HF). Ikatan hydrogen ini merupakan gaya tarik menarik antara atom H dengan atom lain yang mempunyai keelektronegatifan besar pada satu molekul dari senyawa yang sama.

Tidak ada komentar: